Menata Lemari Pakaian Dengan Baik (Bagian 2)

Lunarfurniture.com – Saat memasuki sebuah kamar tidur, bagian kamar pertama yang biasanya langsung kita lihat adalah bagian tempat tidur, namun setelah itu, mata kita biasanya tertuju pada lemari yang ada pada kamar tersebut. Lemari ini biasanya adalah lemari pakaian dimana berbagai banyak pakaian dan barang lainnya disimpan oleh pemilik kamar. Nah, disini kita biasanya juga memperhatikan apakan lemari tersebut terlihat rapi atau tidak. Beberapa kamar memiliki lemari pakaian yang sulit untuk ditutup atau memang dalam kondisi yang terbuka sehingga kita dapat melihat bagian dalamnya. Tentu akan sangat memalukan jika lemari tersebut terlihat berantakan dengan berbagai barang yang menumpuk dan berantakan dikarenakan lemari tersebut sudah tidak mampu lagi menampung pakaian dan barang-barang lainnya bukan?

Pada artikel sebelumnya, kita telah membahas tentang seberapa pentingnya kita memilah barang-barang yang ada di dalam lemari pakaian untuk kemudian kita membuang barang-barang yang sudah tidak terpakai sehingga lemari pakaian pun akan terlihat lebih rapi dan juga dapat menampung semua pakaian dan barang-barang yang dibutuhkan oleh pemilik kamar.

Pemilihan yang dilakukan ini bisa kita lakukan dengan memilih pakaian satu demi satu dan mempertimbangkan apakah pakaian tersebut masih kita butuhkan atau tidak. Kita dapat membayangkan kapan terakhir kali kita menggunakannya dan kapankah kita akan menggunakan pakaian tersebut. Jika anda merasa sudah tidak menemukan alasan untuk menggunakan pakaian tersebut, maka barang tersebut tentu saja tidak lagi dibutuhkan dan tidak perlu disimpan lagi di lemari pakaian. Sekumpulan barang yang sudah tidak terpakai tersebut dipisah dari barang yang masih diperlukan sehingga barang-barang yang masih diperlukan tersebut dapat kemudian dikembalikan ke dalam lemari dan membuat lemari pun hanya akan menyimpan barang-barang yang diperlukan saja sehingga tidak terlalu penuh.

Sumber: properti.kompas.com