Membersihkan Furniture Kayu Dari Lumpur Banjir

Lunarfurniture.com – Semenjak kita sekolah dasar, kita telah diajari banyak hal di tentang betapa penting menghargai alam agar alam tidak memberikan bencana yang dapat merugikan umat manusia. Sayangnya, kesadaran untuk menjaga kondisi alam agar tetap baik kurang dimengerti dan dilakukan dengan baik oleh rakyat negeri ini. Bermacam-macam bencana silih berganti memenuhi berita di berbagai media nasional di begitu banyak area. Salah satu bencana yang bisa dikatakan disebabkan karena ulah manusia sendiri adalah bencana banjir yang kini akrab menyambangi berbagai kota besar di tanah air, termasuk di ibukota Jakarta. Sebagaimana kita ketahui, tata kota yang tidak baik bagi daerah aliran sungai, kurangnya resapan air di hulu, hingga kelakuan warga yang membuang sampah di sungai dapat memberikan dampak besar dalam membuat banjir yang merugikan manusia sendiri.

Salah satu dampak banjir yang paling buruk adalah rusak dan kotornya berbagai perabotan yang ada di dalam rumah. Jika banjir hanya membawa air dan menggenangi isi dalam rumah, mungkin tidak akan menjadi masalah yang besar bagi kita, namun, bagaimana jika banjir yang datang juga membawa sedimen lumpur? Tentu saja akan memberikan masalah tersendiri bagi berbagai peralatan, termasuk furniture kayu.

Setelah banjir, kita tentu harus membersihkan furniture kayu tersebut dari sedimen lumpur yang tebal. Meskipun sulit, hal ini sebenarnya cukup mudah dilakukan dengan beberapa tips dan alat yang tepat, seperti dengan menggunakan sikat, kain, detergen, dan juga mayones tanpa rasa.

Untuk menghilangkan lumpur, kita dapat menyiram furniture kayu dengan air yang mengalir sekaligus disikat. Detergen dapat dipakai selama fase penyikatan ini karena akan sangat efektif menghilangkan kayu. Setelah bersih, kita tunggu hingga kering.

Setelah kering, kita dapat memberikan olesan mayones tanpa rasa untuk kemudian digosok dengan kain katun, dan jika furniture kayu sudah benar-benar bersih, kita dapat memakai lap kering untuk membersihkannya.

Sumber: www.toentang-gallery