Furniture Dekorasi Untuk Kamar Tidur (Bagian 1)

Lunarfurniture.com – Untuk kamar tidur, kita biasanya akan memberikan tempat tidur sebagai furniture utama. Disamping itu, beberapa furniture tambahan seperti meja, kursi dan  lemari pakaian dirasa telah lebih dari cukup untuk membuat kamar tersebut layak dan nyaman untuk ditinggali. Meskipun begitu, banyak orang yang menginginkan tampilan kamarnya berbeda dari tampilan kamar biasanya yang hanya dipenuhi beberapa furniture biasanya. Mereka pun berusaha untuk mendekorasi kamar dengan beberapa aksesoris atau bahkan furniture tambahan sehingga kamar tersebut akan semakin nyaman untuk ditempati.

Dalam mendekorasi kamar, kita tentu tidak boleh hanya terpacu pada rotasi tempat furniture atau bahkan penggantian warna kamar. Ada kalanya kita dapat mempergunakan beberapa barang baik itu baru maupun yang tidak terpakai untuk membuat tampilan kamar lebih baik. Apa sajakah benda-benda tersebut?

Kursi mungkin sudah termasuk dalam salah satu furniture yang banyak diaplikasikan di kamar, apalagi bagi kamar anak yang memili meja belajar dan kamar yang memiliki meja make-up. Namun kursi disini justru dapat diaplikasikan sebagai tempat lain, yakni sebagai nightstand. Nightstand sendiri adalah tempat di sisi tempat tidur dimana anda dapat menaruh minuman atau camilan atau bahkan telepon genggam. Disamping itu, berbagai keperluan lain seperti lampu tidur juga dapat ditempatkan pada kursi nan praktis ini.

Disamping penggunaan kursi, kereta minuman juga dapat diaplikasikan sebagai nightstand. Kereta minuman sendiri dapat dengan mudah kita lihat di hotel, restoran, kereta-api, atau bahkan rumah sakit. Dengan memiliki dua permukaan, kereta minuman dapat dijadikan solusi yang tepat di sisi kamar sebagai tempat untuk berbagai barang seperti lampu tidur, foto, buku, tas, produk kecantikan, atau bahkan untuk keperluan minuman dan camilan.

Sumber: ideaonline.co.id