Lincak Jadi Aksen Ruang Keluarga

Lunarfurniture.com – Lincak. Kata lincak berasal dari bahasa Jawa yang merujuk pada sebuah tempat duduk yang terbuat dari bambu. Lincak adalah jenis kursi yang fleksibel ditempatkan dibagian ruang rumah mana saja. Pada umumnya masyarakat jawa menempatkan lincak di teras atau beranda rumah sebagai tempat bersantai bersama keluarga dan bercengkrama dengan tetangga kiri kanan. Tak jarang, lincak juga difungsikan sebagai sarana leyeh-leyeh atau tiduran saat udara di dalam rumah terasa panas.

Saat ini lincak telah mengalami metamorfosis bentuk dan tampilan. Jika dulu, lincak tampil alami sebagai kursi bambu berukuran panjang, saat ini lincak hadir dengan desain modern yang makin manis dan nyaman diduduki. Sebagai sebuah kursi yang fleksibel ditempatkan dimana saja, Anda dapat menempatkan lincak dalam ruang keluarga. Lincak modern yang dibalut dengan tambahan busa empuk dapat menjadi aksen pemanis ruang sekaligus tempat menikmati acara tv yang nyaman.

Dengan menempatkan lincak dalam ruang keluarga, Anda tak memerlukan banyak furniture lain untuk memenuhi ruangan. Sebuah lincak dengan paduan karpet di lantai yang dilengkapi tatanan bantal sudah cukup menjadi area bersantai bersama keluarga. Jika dirasa perlu, Anda dapat menambahkan meja mini disamping lincak. Meja mini dapat menjadi tempat untuk meletakkan camilan kue-kue kering dan minuman ringan sebagai teman bercengkrama dan menikmati acara tv.